Tamasya ke Taman Safari pt.1

Akhir bulan Juli adalah dimana hari ultah Alka & Mama nya, jadi untuk merayakan nya kita merencanakan untuk pergi jalan-jalan ke puncak. Perjalanan ini di rencanakan hanya kurang dari 2 minggu, dengan beberapa alternatif-alternatif. Yang jadi bahan diskusi adalah moda transportasi, tujuan, nginep apa tidak, dan makan dimana. Oh iya tidak lupa juga menghitung budget yang akan kita keluarkan.

Akhirnya kita memutuskan untuk berangkat di hari Jumat pagi dan kembali ke Jakarta di hari Sabtu dengan tujuan utama adalah Taman Safari Puncak, salah satu alasan mengambil hari ini adalah agar biaya masuk Taman Safarinya lebih murah. Untuk transportasi akhirnya kita memutuskan untuk naik motor saja, mengingat kondisi lalulintas Puncak pada akhir minggu selalu macet, padat dan buka tutup satu arah. Dengan naik motor, maka kita bisa memaksimalkan waktu , jadi tidak ada waktu terbuang hanya untuk menunggu buka tutup oneway searah dengan yang kita mau. Sedangkan hotel, karena cuma semalam, dan hanya transit saja, maka kita memilih hotel yang murah.

Berikut itinerary kita

  • Jumat
  • 06.30 Berangkat dari Jakarta ke Puncak
  • 08.30 Wisata di Taman Safari
  • 17.30 Check-in Hotel
  • 18.30 Puncak Pas cari makan Malam
  • 22.30 Istirahat
  • Sabtu
  • 06.30 Trekking Pagi + Sarapan
  • 09.30 The Ranch Puncak
  • 11.30 Makan Siang Cimory Riverside
  • 14.30 Kembali ke Jakarta
  • 17.30 Sampai di Jakarta - Selesai

Hari yang di tunggu tiba, Selesai sholat subuh, siap-siap, dan langsung berangkat. Sekitar jam 6.10 kita sudah start, check tangki bensin, kalo di paksa sih masih sanggup nyampe di Bogor baru di isi ulang, tapi biar lebih santai di jalan ga mikirin meteran bensin melulu jadi kita putuskan untuk mengisi bensin di area Ambasador. Liat GPS untuk sampai di taman safari masih sekitar 70an KM lagi. Rute perjalanan kita mulai dari Tanah abang - Ambasador (isi bensin) - Pasar Minggu - UI - Jalan Baru - Jalan Raya Bogor - Tajur - Gadog - Cisarua, total lama perjalanan sekitar 2 jam 30 menit, dan sampai di Taman Safari sekitar pukul 8:45.

Setelah membeli tiket, kita langsung di arahkan ke tempat parkir motor, di mana area ini masih satu area dengan bis untuk Safari nya. Jadi kita ga bingung, langsung duduk di kursi pada area tunggu. Karena kita datang di hari Jumat dan rada sepi dari pengunjung, yang harusnya bis nya berangkat per 15 menit sekali (kalo ga salah) , di saat itu hampir 45 menit baru berangkat (ngetem nya kelamaan nunggu bis nya penuh baru jalan). Safari di tempuh kurang lebih 90 menit, dan enaknya kalo naik bis ada Guide nya yang menceritakan tentang asal muasal hewan yang kita lewati. Selesai Safari, kita di drop di area Parkir A.

Selesai Tour dengan bus Safari, dekat drop area dimana kita turun, kita melanjutkan dengan memasuki arena kandang burung. Dan menunggangi kuda Poni. Setelah selesai, lalu kita melanjutkan perjalanan dengan menaiki kereta wisata. Untuk dapat menaiki kereta wisata, kita di kenakan biaya Rp. 25.000 / orang dan dapat di naiki berkali kali. Tak terasa, Jam sudah menunjukan pukul 12 Siang, dan Azan Zhuhur sudah berkumandang, karena hari ini hari Jumat, maka Papa pergi ke mesjid untuk sholat jumat, lalu Mama dan Alka menunggu di Foodcourt.

Selesai sholat jumat, kita makan siang di Foodcourt, ada berbagai macam menu disini. Di lantai dasar ada nasi Padang, Soto, Sate, dan beberapa menu lokal lainnya. Sedangkan di lantai 2nya terdapat makanan Western untuk di sajikan, seperti Pasta atau Steak. Untuk harganya, standard di taman hiburan lah.. di bilang murah juga tidak. di bilang mahal, memang harganya segitu. Disebelah Foodcourt terletak Wahana Atraksi Harimau, lalu kita menonton atraksi Harimau-harimau tersebut sekitar 15 menit.

Bersambung...

Copyright © 2024 All Rights Reserved